Sunday, 18 July 2010

Marmo-Hendi dilantik jadi Walikota dan Wawali Semarang

Ketika tadi pagi berangkat kerja,lewat Jalan Pemuda Semarang,pemandangan sedikit berbeda mewarnai jalan protokol itu.Sedikit macet ya ,karena banyak mobil polisi ,satpol PP yang parkir dipinggir jalan .Keluar masuk mobil berplat merah kekantor Walikota tampak semakin banyak.Sempat melongok sebentar didepan kantor Walikota Semarang yang megah,mobil-mobil ber plat luar daerah juga nampak banyak memenuhi halaman parkir yang cukup luas itu.
Aku kira ada bazar lagi,seperti yang sudah sudah,halaman Balaikota dijadikan semacam "pasar tiban",dan jalan didepannya dipenuhi pedagang makanan.Ah ternyata tidak,!! Car free day ,juga bukan,karena biasanya diadakan hari minggu ( jadi geli sendiri kalau inget car free day...cuma diadakan sampai kira kira pukul 9 pagi....lha wong ujung jalan Pemuda sekarang sudah berdiri Mal Paragon...jadi ya nggak berani nutup sampai siang...hehehe harusnya diganti car three hour ).Ah ternyata inget juga.Hari ini kan pelantikan Walikota dan Wakil Walikota Semarang terpilih,untuk masa jabatan 2010-2015.
Selamat kepada Bapak
Drs. H. SOEMARMO HADI SAPUTRO, MSi.dan Bapak Hendrar Prihadi,SE,MM yang mulai hari ini Senin 19 Juli 2010 menjadi Walikota dan Wakil Walikota Semarang untuk masa jabatan 2010-2015. Semoga di era kepemimpinan baru ini kota Semarang lebih maju.Ada banyak tantangan yang menghadang,juga persoalan yang belum teratasi.Banjir dan rob adalah persoalan utama kota Semarang.Rakyat kota Semarang berharap banyak bapak bisa menjadi 'pahlawan ",seperti yang puisi yang pernah Bapak tulis
PAHLAWAN
Pahlawan,
sering diucapkan, namun kadang banyak dilupakan
Pahlawan,
satu kata yang penuh makna.
Pahlawan,
demi negeri
kau korbankan waktumu
demi bangsa
rela kau taruhkan nyawamu
maut menghadang di depan
kau sambut dengan senyuman
Pahlawan,
bambu runcing yang setia menemanimu
kaki telanjang tak beralas
pakaian basah di badan kering di badan
kini menghantarkan indonesia
ke dalam istana kemerdekaan
Meski kau telah tiada, napak tilas para pahlawan bangsa
berkibar dalam syair sang saka
berkobar dalam puisi Indonesia
untuk meraih cita-cita merdeka
Merdeka adalah karya pahlawan
darah dan air mata pahlawan, mari kita isi dengan makna
perjuangan tanpa pamrih untuk republik tercinta
menggelora di garis khatulistiwa
memberi kejayaan bangsa sepanjang masa
Mari kita buat pahlawan tersenyum
dengan menjaga negeri ini dari anarki
dengan menjaga negeri ini dari disintegrasi
dengan menjaga negeri ini dari korupsi
dengan membangun negeri ini
dengan melestarikan negeri ini.
Terimakasih pahlawan, jasamu selalu kami kenang

No comments:

Share/Save/Bookmark